3 Pesan Rasulullah Menyingkapi Datangnya Hari Kiamat

Hari kiamat yang dahsyat dikenal hari huru hara. Bumi digambarkan hancur, gunung-gunung bertebangan seperti bulu, ibu menyusui melepaskan anaknya, wanita hamil akan keguguran, langitpun meleleh hingga kehidupan di bumi aka berakhir. Tentunya kejadian ini sangat menakutkan bagi orang-orang yang hidup di akhir zaman.

Oleh karena bahasan datangnya hari kiamat cukup penting menjadi topik yang selalu hangat. Dan tidak heran jika banyak pihak yang memprediksi kiamat akan terjadi tahun sekian tahun sekian. Bahkan ada juga ulama telah memprediksi kiamat sudah dekat.
3 Pesan Rasulullah Menyingkapi Datangnya Hari Kiamat

Namun kejadian yang menakutkan yang telah dekat tidak akan menjadi orang mukmin takut ataupun khawatir. Tidak perlu sampai harus mencari bumi yang baru untuk ditinggali ataupun membuat bunker perlindungan. dan tidak perlu bersedih jika dunia akan berakhir.

وَمَا نُرْسِلُ الْمُرْسَلِينَ إِلا مُبَشِّرِينَ وَمُنْذِرِينَ فَمَنْ آمَنَ وَأَصْلَحَ فَلا خَوْفٌ عَلَيْهِمْ وَلا هُمْ يَحْزَنُونَ (٤٨)
dan tidaklah Kami mengutus Para Rasul itu melainkan untuk memberikan kabar gembira dan memberi peringatan. Barangsiapa yang beriman dan Mengadakan perbaikan, Maka tak ada kekhawatiran terhadap mereka dan tidak pula mereka bersedih hati. (QS. Al an’am ayat 48)
Allah mengingatkan tidak perlu khawatir dan sedih, karena Allah telah menyiapkan tempat yang terbaik untuk orang-orang beriman. Di kehidupan akhirat pada hari kiamat, yang wajib diimani sebagai mukmin, Allah tidak hanya menyediakan azab tapi juga nikmat. Untuk itulah Allah mengutus para Rasul untuk memberi khabar gembira (bagi orang-orang beriman) sekaligus peringatan (bagi orang-orang yang kafir). 

Setidaknya ada tiga pesan yang disampaikan Rasulullah Shallalahu 'alaihi wasallam berkaitan dengan sikap seorang muslim terkait hari kiamat, yaitu sebagai berikut :

(1) Tidak berlebihan menyikapi datangnya hari kiamat 

Tetap selalu berbuat kebaikan dan amal shaleh sekalipun hari tersebut adalah hari kiamat. Sebagaimana Nabi berpesan untuk menanam kurma jika memiliki bibit sekalipun hari itu kiamat terjadi. 

dari Anas bin Malik berkata: 

قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ إِنْ قَامَتْ عَلَى أَحَدِكُمْ الْقِيَامَةُ وَفِي يَدِهِ فَسْلَةٌ فَلْيَغْرِسْهَا 
Rasulullah Shallallahu'alaihi wasallam bersabda, "Jika tiba hari kiamat sedang pada tangan dari kalian bibit pohon kurma maka tanamlah". Musnad Ahmad 12435 

Disamping itu kiamat hanya terjadi pada orang-orang yang jahat dan tidak terjadi pada orang mukmin 

رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَقُولُ لَا تَزَالُ عِصَابَةٌ مِنْ أُمَّتِي يُقَاتِلُونَ عَلَى أَمْرِ اللَّهِ قَاهِرِينَ لِعَدُوِّهِمْ لَا يَضُرُّهُمْ مَنْ خَالَفَهُمْ حَتَّى تَأْتِيَهُمْ السَّاعَةُ وَهُمْ عَلَى ذَلِكَ فَقَالَ عَبْدُ اللَّهِ أَجَلْ ثُمَّ يَبْعَثُ اللَّهُ رِيحًا كَرِيحِ الْمِسْكِ مَسُّهَا مَسُّ الْحَرِيرِ فَلَا تَتْرُكُ نَفْسًا فِي قَلْبِهِ مِثْقَالُ حَبَّةٍ مِنْ الْإِيمَانِ إِلَّا قَبَضَتْهُ ثُمَّ يَبْقَى شِرَارُ النَّاسِ عَلَيْهِمْ تَقُومُ السَّاعَةُ 
Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda: 'Akan senantiasa ada dari umatku satu kelompok yang berperang di atas perkara Allah, mereka mengalahkan musuh-musuh mereka, dan orang-orang yang menyelisihi mereka tidak akan dapat membahayakan mereka sedikitpun hingga datang hari kiamat sedangkan mereka masih dalam keadaan seperti itu." Abdullah pun menimpali, "Benar." Kemudian Allah mengirim sebuah angin yang baunya seperti bau misk dan lembutnya seperti lembut sutera, tidaklah ia melewati seseorang yang di dalam hatinya terdapat keimanan meskipun hanya seberat biji benih, kecuali ia pasti akan diwafatkannya. Maka tinggallah orang-orang jahat saja, lalu terjadilah hari kiamat." Shahih Muslim 3550 

Datangnya angin yang mematikan umat mukmin juga merupakan tanda datangnya hari kiamat. 
dari 'Ayyasy bin Abu Rab'iah berkata: 

سَمِعْتُ النَّبِيَّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَقُولُ تَخْرُجُ رِيحٌ بَيْنَ يَدَيْ السَّاعَةِ تُقْبَضُ فِيهَا أَرْوَاحُ كُلِّ مُؤْمِنٍ 
saya telah mendengar Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda: "Diantara tanda-tanda Kiamat adalah akan keluar angin yang mencabut ruh setiap mukmin." Musnad Ahmad 14916 

(2) Tidak Meremehkan Hari Kiamat 

Jika pada poin sebelum perlunya sikap umat yang tidak berlebihan terhadap hari kiamat, maka pada poin ini justeru tidak pula boleh meremehkannya. 

Bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam jika menyebutkan Hari Kiamat, memerahlahlah wajah dan kedua pipinya, dan meninggi suaranya dan Beliau menampakkan kemarahannya seperti seorang komandan yang sedang memberikan perintah kepada pasukannya. 

dari Jabir berkata: 

كَانَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَقُومُ فَيَخْطُبُ فَيَحْمَدُ اللَّهَ وَيُثْنِي عَلَيْهِ بِمَا هُوَ أَهْلُهُ وَيَقُولُ مَنْ يَهْدِهِ اللَّهُ فَلَا مُضِلَّ لَهُ وَمَنْ يُضْلِلْ فَلَا هَادِيَ لَهُ إِنَّ خَيْرَ الْحَدِيثِ كِتَابُ اللَّهِ وَخَيْرَ الْهَدْيِ هَدْيُ مُحَمَّدٍ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَشَرَّ الْأُمُورِ مُحْدَثَاتُهَا وَكُلَّ مُحْدَثَةٍ بِدْعَةٌ وَكَانَ إِذَا ذَكَرَ السَّاعَةَ احْمَرَّتْ وَجْنَتَاهُ وَعَلَا صَوْتُهُ وَاشْتَدَّ غَضَبُهُ كَأَنَّهُ مُنْذِرُ جَيْشٍ صَبَّحَكُمْ مَسَّاكُمْ مَنْ تَرَكَ مَالًا فَلِلْوَرَثَةِ وَمَنْ تَرَكَ ضَيَاعًا أَوْ دَيْنًا فَعَلَيَّ وَإِلَيَّ وَأَنَا وَلِيُّ الْمُؤْمِنِينَ 
Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam berdiri dan berkhutbah, beliau memuji Alloh sesuai dengan hak-Nya. Beliau bersabda: "Barangsiapa yang Allah beri petunjuk maka tidak ada yang bisa menyesatkannya. Barang siapa yang disesatkan maka tidak ada yang memberinya petunjuk. Sesungguhnya sebaik-baik perkataan adalah kitab Allah, sebaik-baik petunjuk adalah petunjuk Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam. Sejelek-jelek perkara adalah hal yang baru, setiap hal yang baru adalah bid'ah". Beliau jika menyebutkan Hari Kiamat, memerahlahlah wajah dan kedua pipinya, dan meninggi suaranya. Beliau menampakkan kemarahannya seperti seorang komandan yang sedang memberikan perintah kepada pasukannya. Jagalah kalian pada pagi hari dan sore hari. Siapa yang meninggalkan harta maka itu menjadi hak ahli warisnya, siapa yang meninggalkan dloya' (anak atau keluarga) atau hutang maka menjadi hakku dan juga tanggunganku. Saya adalah wali (penolong dan teman dekat) orang-orang mukmin. Musnad Ahmad 14455

(3) Saling Memperingatkan sesama umat tentang Fitnah Dajjal

Bahwa fitnah Dajjal adalah terbesar dalam kehidupan manusia oleh karena para Nabi selalu mengingatkan umatnya. Termasuk Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam juga mengingatkan umatnya. Dan tentunya sebagai umat beliau kita juga perlu untuk saling mengingatkan sesama umat tentang fitnah dajjal.

dari Jabir bin Abdillah RAa berkata:

أَشْرَفَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ عَلَى فَلَقٍ مِنْ أَفْلَاقِ الْحَرَّةِ وَنَحْنُ مَعَهُ فَقَالَ نِعْمَتِ الْأَرْضُ الْمَدِينَةُ إِذَا خَرَجَ الدَّجَّالُ عَلَى كُلِّ نَقْبٍ مِنْ أَنْقَابِهَا مَلَكٌ لَا يَدْخُلُهَا فَإِذَا كَانَ كَذَلِكَ رَجَفَتْ الْمَدِينَةُ بِأَهْلِهَا ثَلَاثَ رَجَفَاتٍ لَا يَبْقَى مُنَافِقٌ وَلَا مُنَافِقَةٌ إِلَّا خَرَجَ إِلَيْهِ وَأَكْثَرُ يَعْنِي مَنْ يَخْرُجُ إِلَيْهِ النِّسَاءُ وَذَلِكَ يَوْمُ التَّخْلِيصِ وَذَلِكَ يَوْمَ تَنْفِي الْمَدِينَةُ الْخَبَثَ كَمَا يَنْفِي الْكِيرُ خَبَثَ الْحَدِيدِ يَكُونُ مَعَهُ سَبْعُونَ أَلْفًا مِنْ الْيَهُودِ عَلَى كُلِّ رَجُلٍ مِنْهُمْ سَاجٌ وَسَيْفٌ مُحَلًّى فَتُضْرَبُ رَقَبَتُهُ بِهَذَا الضَّرْبِ الَّذِي عِنْدَ مُجْتَمَعِ السُّيُولِ ثُمَّ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ مَا كَانَتْ فِتْنَةٌ وَلَا تَكُونُ حَتَّى تَقُومَ السَّاعَةُ أَكْبَرَ مِنْ فِتْنَةِ الدَّجَّالِ وَلَا مِنْ نَبِيٍّ إِلَّا وَقَدْ حَذَّرَ أُمَّتَهُ وَلَأُخْبِرَنَّكُمْ بِشَيْءٍ مَا أَخْبَرَهُ نَبِيٌّ أُمَّتَهُ قَبْلِي ثُمَّ وَضَعَ يَدَهُ عَلَى عَيْنِهِ ثُمَّ قَالَ أَشْهَدُ أَنَّ اللَّهَ عَزَّ وَجَلَّ لَيْسَ بِأَعْوَرَ
ketika Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam mendaki celah bukit dari perbukitan Al Harroh dan kami bersamanya. (Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam) bersabda: "Sebaik-baik bumi adalah Madinah, jika Dajjal keluar melalui jalan di antara bukit-bukit yang ada, terdapat Malaikat". (Dajjal) tidak bisa memasukinya. Maka jika keadaan sudah seperti itu, maka di Madinah dan penduduknya akan digoncang dengan tiga goncangan. Tidak tersisa seorang munafiq pun baik laki-laki maupun wanita, melainkan mereka akan keluar menuju Dajjal. Kebanyakan -yaitu yang keluar kepada DajjAl adalah kaum wanita dan itulah hari pembersihan. Hari ketika itu Madinah dihilangkan dari kotoran sebagaimana besi yang dibersihkan dari karatnya. Bersama Dajjal tujuh puluh ribu orang Yahudi, setiap orang mengenakan busur dan pedang yang dihias, maka lehernya dipenggal dengan penggalan seperti pada genangan air, lalu Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda: "Tidak ada fitnah, -dan tidak akan terjadi Hari Kiamat- yang lebih besar dari Fitnah Dajjal, dan tak ada seorang Nabipun melainkan dia memperingatkan umatnya, dan saya pasti akan memberitahukan kalian seperti apa yang telah diberitahukan para Nabi sebelumku pada umatnya". Lalu (Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam) meletakkan tangannya di atas matanya, bersabda: "Saya bersaksi Allah Azzawajalla tidaklah buta sebelah". Musnad Ahmad 13598

dari Ibnu Umar berkata:

قَامَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فِي النَّاسِ فَأَثْنَى عَلَى اللَّهِ بِمَا هُوَ أَهْلُهُ ثُمَّ ذَكَرَ الدَّجَّالَ فَقَالَ إِنِّي لَأُنْذِرُكُمُوهُ وَمَا مِنْ نَبِيٍّ إِلَّا وَقَدْ أَنْذَرَ قَوْمَهُ وَلَقَدْ أَنْذَرَ نُوحٌ قَوْمَهُ وَلَكِنِّي سَأَقُولُ لَكُمْ فِيهِ قَوْلًا لَمْ يَقُلْهُ نَبِيٌّ لِقَوْمِهِ تَعْلَمُونَ أَنَّهُ أَعْوَرُ وَإِنَّ اللَّهَ لَيْسَ بِأَعْوَرَ
قَالَ الزُّهْرِيُّ وَأَخْبَرَنِي عُمَرُ بْنُ ثَابِتٍ الْأَنْصَارِيُّ أَنَّهُ أَخْبَرَهُ بَعْضُ أَصْحَابِ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَنَّ النَّبِيَّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ يَوْمَئِذٍ لِلنَّاسِ وَهُوَ يُحَذِّرُهُمْ فِتْنَتَهُ تَعْلَمُونَ أَنَّهُ لَنْ يَرَى أَحَدٌ مِنْكُمْ رَبَّهُ حَتَّى يَمُوتَ وَإِنَّهُ مَكْتُوبٌ بَيْنَ عَيْنَيْهِ ك ف ر يَقْرَؤُهُ مَنْ كَرِهَ عَمَلَهُ قَالَ أَبُو عِيسَى هَذَا حَدِيثٌ حَسَنٌ صَحِيحٌ

Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa Salam berdiri ditengah-tengah orang, beliau memuji Allah selayaknya, setelah itu beliau menyebut Dajjal, beliau bersabda: " aku mengingatkan kalian padanya, tidak ada seorang nabi pun melainkan pasti mengingatkan kaumnya dan Nuh telah mengingatkan kaumnya, tapi aku akan menuturkan suatu sabda pada kalian yang belum pernah diucapkan oleh seorang nabi pun kepada kaumnya, kalian mengetahui bahwa ia (Dajjal) buta sebelah mata dan tidak buta sebelah mata." Berkata Az Zuhri: Telah mengkhabarkan kepadaku Umar bin Tsabit Al Anshari bahwa ia diberitahu oleh seorang sahabat nabi Shallallahu 'alaihi wa Salam, nabi Shallallahu 'alaihi wa Salam bersabda saat itu, beliau mengingatkan mereka pada fitnahnya: "Kalian tahu bahwa tidak ada seorang pun diantara kalian melihat Rabbnya hingga meninggal dan diantara kedua matanya (Dajjal) tertulis K A F I R yang bisa dibaca oleh orang yang membenci perbuatannya." Sunan Tirmidzi 2161
semoga kita sebagai muslim dapat selalu mendudukkan persoalan dengan adil, sehingga dapat membawa kemaslahatan bagi umat dan sekalian alam.

Bang  Afdoli
Bukan Siapa siapa bisa jadi siapa siapa untuk siapa siapa berbagi untuk kebaikan bersama

Related Posts

Posting Komentar